Ibunda Baim Wong di Makamkan Kampung Halaman Purwakarta

oleh -215 Dilihat

Garisjabar.com- Baim Wong dan keluarga tengah berduka. Namun, ibunda Baim Wong yang bernama Kartini Martaatmadja meninggal dunia di Rumah Sakit Abdi Waluyo, Menteng, Jakarta Pusat, Jumat (6/3/2020) malam.

Hal ini, ibu kandung Baim Wong diketahui menghembuskan napas terakhirnya karena mengidap penyakit diabetes.

Namun, Almarhumah akan dimakamkan di kampung halamannya di Sinar Sari, Rawamekar, Purwakarta, Jawa Barat, Sabtu (7/3/2020).

Saat itu juga, Baim Wong beserta istrinya Paula Verhoeven, ayahnya Johnny Wong dan juga keluarga turut serta mengantar jenazah ke untuk dikebumikan di kampung halamannya.

Baim Wong yang sudah mengikhlaskan kepergian sang ibu untuk selamanya meminta doa kepada beberapa pelayat yang datang untuk memberikan ucapan bela sungkawa.

“Doain aja. Makasih juga sudah pada datang. Doain mama, supaya senang di sana,” ucap Baim Wong. (Rsd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *