Garisjabar.com- Polres Subang dan Bhayangkari membuka dapur umum atau dapur lapangan di Pamanukan Subang, Jawa Barat.
Kegiatan ini di ikuti oleh Ketua Bayangkari Cabang Subang, beserta pengurus dalam rangka Bayangkari peduli.
Setiap hari polisi membagikan 3000 nasi kotak dari hasil dapur umum dan membagikan kepada warga yang terdampak banjir khususnya di Flyover Pamanukan.
Menurut AKBP Dony Eko Wicaksono, kegiatan ini untuk meringankan beban masyarakat yang mengungsi di Flyover akibat banjir.
“Yang dibagikan untuk makan pagi 1000, makan siang 1000, dan makan sore 1000, jadi satu hari 3000 porsi,” kata AKBP Dony Eko Wicaksono. Sabtu (31/1/2026).
Ia mengatakan, ada sebagian masyarakat tidak mau diungsikan ketempat yang lebih baik, karena menunggu air surut hingga lebih dekat dari rumah tinggalnya.
Namun, sebagian besar masyarakat yang mengungsi ditempat yang sudah disiapkan di Kantor Kecamatan Pamanukan.
” Nasi untuk makan khususnya yang berada di Flyover,” ujarnya.
Selain membuka dapur untuk makan, pihaknya juga menyiapkan pelayanan kesehatan untuk masyarakat yang terdampak banjir.
Kapolres Subang AKBP Dony Eko Wicaksono mengatakan apa yang dilakukan polisi merupakan upaya berbagi kepada sesama.
“Ada dari Dokpol, puskesmas yang bergabung dari posko terpadu,” ucapnya.
Rencananya pembagian nasi kotak akan terus dilakukan kepada warga sampai banjir selesai. (Rsd,)

