Sungai Cipunagara Subang Jebol, Air Terus Meluas

oleh -9 Dilihat

Garisjabar.com- Akiba Sungai Cipunagara meluap air terus meluas ke rumah warga di Pamanukan, Kabupaten Subang, Jawa Barat.

Banjir ini sudah satu Minggu lamanya tak pernah surut di tambah Sungai Cipunagara terus meluap bahkan tanggul pun jebol.

Warga pun mengungsi ke berbagai tempat, bahkan ada yang ikut ke tetangganya yang tidak tergenang air dan juga di Flyover bawah kolong jembatan.

Dengan pantauan Garisjabar.com, dengan ribuan warga atau pengungsi terpantau memadati memadati kolong Flyover Pamanukan.

Sementara, warga mengungsi hanya membawa beberapa pakaian dan karpet sebagai alas tidur karena rumahnya sudah terendam banjir setinggi 1 meter.

Warga Desa Mulyasari Udin (53) mengaku, sudah satu Minggu rumahnya teredam air, bahkan anak dan istrinya pun di ungsikan ke tetangganya yang tidak terendam air.

“Iya sudah satu Minggu banjir, dua hari kebelakang masih 1 meteran, sekarang di tambah Sungai Cipunagara meluap,” kata Udin. Jumat (30/1/2026).

Udin mengatakan, untuk bantuan dari pemerintah untuk makanan sudah ada, “Tetapi kalau untuk tenda pengungsian belum ada, biasanya untuk mengungsi di pinggiran jalan, atau di kolong jembatan Flyover,” ujar Udin.

Selain itu, Udin pun sambil mencari tambahan menjadi tukang parkir di Alfamart untuk kebutuhan anak dan istrinya.

” Untuk tambahan hidup anak istri, kan banyak yang datang melihat air meluap di jembatan,” ucapnya.

Bahkan luapan Sungai Cipunagara juga telah merendam Jalur Pantura arah Cirebon-Jakarta, kendaraan pun terpantau mulai padat dan merayap. (Rsd)